Rabu, 29 April 2020

Indahnya air terjun sipiso-piso!

Rabu, 29/04/2020, 11.44 WIB
Chelsea Ipo



Berkunjung ke Sumatera Utara tidak lengkap bila kamu belum berkunjung ke objek wisata unggulannya selain Danau Toba. Ada yang tahu tempat wisata yang dimaksud? Kalau ada yang menjawab Air Terjun Sipiso Piso… selamat kamu benar!

Air terjun yang terletak di Kabupaten Karo ini mendapatkan predikat sebagai air terjun tertinggi keempat di Indonesia, karena ketinggian Air Terjun Sipiso Piso ini mencapai 120 meter. Selain tingginya yang menakjubkan, air terjun ini juga memiliki pemandangan alam yang memesona. Itulah mengapa tempat ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
Jalan Menuju Air Terjun Sipiso Piso,Gimana sih ?

Lokasi Air Terjun Sipiso Piso berada di Desa Tongging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Kamu bisa menuju ke sana dengan menggunakan transportasi umum atau kendaraan pribadi.Kalau kamu berangkat dari Medan, kamu bisa menuju Kota Kabanjahe menggunakan bus atau kendaraan pribadi dengan waktu tempuh sekitar 2 jam. Dari sana kamu bisa meneruskan perjalanan menuju Danau Toba, perjalanan kamu kali ini memakan waktu sekitar 30 menit.Jarak yang harus kamu tempuh kalau dari Kota Medan sekitar 70 km. Sedangkan kalau dari Kota Brastagi sekitar 35 km dan 25 km dari Kota Kabanjahe. Jauh juga ya?


Tenang saja, jalan menuju Air Terjun Sipiso Piso ini sudah diaspal jadi perjalananmu pasti lebih mudah dan menyenangkan.

Selain menikmati indahnya air terjun dengan landscape yang memukau. Kamu juga dimanjakan dengan fasilitas yang terbilang lengkap di objek wisata ini. Area parkir yang luas, kamar mandi yang cukup bersih, warung makan yang menyediakan makanan dan minuman, gazebo untuk beristirahat, toko cindera mata. Selain itu di bawah ada juga terpal-terpal yang disulap sebagai tempat menaruh barang agar tidak basah dan tempat untuk berganti baju. Jadi kamu bisa tenang kalau wisata Air Terjun Sipiso Piso Sumatera Utara.

Jangan ragukan lagi keindahan nyaaa yahhhhh!!!!

0 komentar:

Posting Komentar