M. Sulton A.A. Sinaga
Islam merupakan agama Rohmatalil’alamin,artinya rohmat bagi seluruh alam didalam
islam tentunya ada kemudahan bagi orang-orang yang ada udzur dalam melaksanakan
ibadah kepada allah. Tidak terkecuali di bulan Romadhon ini,ada kemudahan bagi
orang-orang yang memiliki udzur dalam menjalankan ibadah puasa, siapa saja
mereka?
1.
Musafir
Musafir
adalah orang yang sedang dalam perjalanan yang jauh. Sebagaimana di jelaskan
dalam Al-quran surah Al-baqoroh : 184
“Barang
siapa diantara kalian yang sakit atau dalam perjalanan lalu ia berbuka,maka ia wajib mengganti
sejumlah hari yang ia tingalkan pada hari yang lain.”. Artinya orang yang
sedang dalam perjalanan boleh tidak berpuasa dan ia wajib mengganti puasanya di
luar Romadhon.
2.
Orang yang sakit
Sama seperti diatas orang yang
sakit pada bulan Romadhon boleh tidak berpuasa dan wajib mengganti puasanya di
hari yang lain.
3.
Orang yang Haid/Nifas
Dari Aisyah RA,” ...dahulu kami
mengalami haid dan kami diperintahklan untuk mengganti puasa dan tidak
mengganti sholat”. Artinya orang haid boleh tidakberpuasa akan tetapiwajib
menggantinya di hari yang lain, begitu juga dengan orang yang Nifas.
4.
Orang yang tua renta
“...Dan wajib bagi orang yang
berat menjalankannya (tua) untukmembayar fidyah yaitu memberi makan orang
miskin.”. orang tua boleh tidak berpuasa dan membayar fidyah memberi makan
orang miskin.
Mungkin sekianlah artikel ini semoga
bermanfaat bagi kita semua dan semoga kita dapat melaksanakan puasa kita dengan
lancar,Aamiin.
0 komentar:
Posting Komentar