Minggu, 17 Mei 2020

5 Makanan Korea Halal yang Wajib Dicoba

Alika Ziberni Br. Bangun
Minggu


Kamu penggemar makanan korea?Di negeri gingseng ini memiliki aneka kuliner lezat yang menarik untuk dicicipi.Pastinya saat melihat drama korea kita disuguhkan dengan aneka contoh hidangan tradisional hingga makanan populer khas dari Korea Selatan.Melihatnya saja sudah pasti ngiler.

Sayangnya beberapa masakan tersebut kadang memiliki kandungan yang tak boleh dikonsumsi oleh umat yang beragama islam.Tapi,jangan khawatir karena ada banyak juga makanan korea yang halal.Pastinya bisa dinikmati dengan tenang tanpa was was .Yuk Simak…

1. Kimchi

Kimchi (Kimchee) | Platings + Pairings
Sumber :platingsandpairings.com

Makanan khas Halal ini terbuat dari sayuran yang difermentasi dengan beraneka ragam bumbu rempah yang dipadukan dengan rasa pedas dan asam.Sayuran yang biasanya digunakan untuk membuat makanan kimchi ini adalah sawi, lobak, atau juga mentimun.

Sementara untuk sausnya biasa menggunakan cabe, jahe, bawang bombay, bawang putih, pasta udang, dan saus ikan. Makanan ini biasanya dibuat dalam jumlah yang banyak karena cocok disantap dengan menu makanan apa saja dan bisa lebih tahan lama jika disimpan dalam lemari pendingin.

2. Kimbap

Korean Sushi Rolls (Kimbap/Gimbap) Recipe
Sumber :thespruceeats.com

Makanan khas halal ini terbuat dari nasi putih, seperti namanya bap yang berarti nasi.Namun makanan ini tidak hanya berupa nasi, yang membuat makanan ini menjadi khas karena di dalamnya masih banyak sekali printilan-printilannya.Seperti semacam ikan, daging, telur, dan sayuran.

Cara membuatnya, biasanya dengan digulung dan pada lapisan luar terdapat lembaran rumput laut.Makanan ini juga memang sengaja dibuat kecil-kecil agar bisa dimakan dengan sekali suap saja.Unik sekali bukan? Nah selain itu sayuran yang biasa digunakan adalah timun, bayam, wortel, dan lobak

3. Bibimbap

Make Authentic Bibimbap at Home | HowTo Feed a Loon
Sumber :howtofeedaloon.com

Makanan khas halal ini terbuat dari nasi seperti Kimbap.Namun yang membedakan keduanya, Bibimbap ini disajikan dalam mangkuk.Kemudian di bagian bawahnya diisi nasi, sedangkan di bagian atasnya ada aneka lauk dan sayuran serta saus sambal.

Tampilan dari makanan khas halal ini lucu dan menarik sekali, karena warnanya kontras sekali.Cara memakannya juga menarik loh.Dengan banyaknya menu yang dicampur di dalam mangkuk, kemudian kesemuanya diaduk-aduk.Dan tidak lupa disajikan dalam keadaan panas seperti hot plate.

4. Jjajangmyeon

Yuk, Buat Jjajangmyeon Versi Kita Sendiri di Rumah
Sumber : youtube.com

Makanan khas halal ini terbuat dari mie besar seperti mie ayam.Namun makanan ini menggunakan perpaduan antara saus kedelai hitam kental, sayur, dan potongan daging sapi.Namun terkadang Jjajangmyeon juga disajikan dengan seafood atau daging babi jadi harus lebih mewaspadai sebelum mencicipinya ya.

Selain itu, tidak hanya menggunakan saus kedelai hitam.Tetapi makanan ini juga diberi tambahan air kaldu.Tujuan diberi air kaldu agar dapat mengurangi rasa asin dari pasta kedelai dan maizena atau pati kentang yang ada dalam sajian.

5. Tteokboki

01. Tteokbokki(Spicy rice cake) - No.1 Korean Street Food(1)
Sumber :tastykoreasanborn.blogspot.com

Makanan khas halal ini terbuat dari tepung beras yang dibentuk seperti silinder dengan ukuran yang lebih pendek. Nah makanan ini biasa dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas dan manis.
Makanan ini termasuk makanan rakyat di Korea Selatan loh.Dan makanan ini banyak dijual di pinggir jalan. Makanan ini juga dikenal sebagai makanan khas di istana pada masa Dinasti Joseon dengan nama gungjung tteokbokki.

0 komentar:

Posting Komentar