13.25 WIB
Setelah
menunaikan puasa Romadhon selama sebulan penuh, terdapat puasa sunnah yamg
sangat dianjurkan untuk dikerjakan,yaitu puasa 6 hari di bulan Syawal baik
secara bereturut-turut maupun maupun tidak asal masih di dalam bulan syawal.
Pahala mengerjakan puasa syawal tertera dalam hadits ; “Barangsiapa yang berpuasa
Ramadhan kemudian berpuasa enam hari di bulan Syawal, maka dia berpuasa seperti
setahun penuh.” (HR. Muslim)
Dalam Hadits diatas dijelaskan bahwa
ketika sudah menjalankan puasa Romadhon kemudian berpuasa 6 hari di bulan
Syawal,maka ganjarannyaseperti pahala puasa selama setahun penuh.
Adapun manfa’at puasa di bulan
Syawal yaitu ;
1. Manfaat puasa Syawal setelah Ramadan akan
menyempurnakan ganjaran berpuasa setahun penuh.
2. Puasa Syawal dan puasa Sya’ban seperti halnya
salat rawatib qobliyah dan ba’diyah. Amalan sunah seperti ini akan
menyempurnakan kekurangan dan cacat yang ada dalam menjalan amalan wajibnya.
Setiap orang pasti memiliki kekurangan dalam menjalankan amalan wajib. Nah,
pada amalan sunah inilah yang nanti akan menyempurnakannya.
3. Kalau kamu membiasakan diri untuk berpuasa
setelah puasa Ramadan, maka akan diterima seluruh amalan puasa Ramadan kamu.
Karena apabila Allah SWT menerima amal seorang hamba, pasti Dia menolongnya
dalam meningkatkan perbuatan baik setelahnya.
4. Manfaat puasa Syawal lainnya adalah akan
mendapatkan pahala pada hari hari raya Idulfitri yang merupakan hari pembagian
hadiah. Maka dengan membiasakan puasa setelah Idulfitri ini merupakan bentuk
rasa syukur atas nikmat ini. Dan sungguh tidak ada nikmat yang lebih baik dari
pengampunan dosa-dosa.
5. Di antara manfaat puasa
Syawal 6 hari adalah amal-amal yang dikerjakan seorang hamba untuk mendekatkan
diri kepada Tuhannya pada bulan Ramadhan tidak terputus dengan berlalunya bulan
mulia ini, selama ia masih hidup.
Itulah tadi pembahasan puasa
syawal,semoga ditahun ini kita bisa melengkapi puas Romadhon kita dengan puasa
syawal agar kita bisa merih pahala puasa selama setahun penuh, Aamiin...
0 komentar:
Posting Komentar